PETI - Pertambangan Tanpa Izin, adalah salah satu masalah lingkungan di Kalimantan Barat yang hingga saat ini belum menemukan solusi. Masalah PETI pada saat ini sepertinya tidak termasuk prioritas utama pemerintah untuk diselesaikan, padahal dampaknya di masa depan bisa menjadi sangat besar berhubungan dengan pelepasan Merkuri ke lingkungan. Telah umum diketahui merkuri bisa menyebabkan gangguan kesehatan yang sangat fatal untuk manusia, bahkan bisa membuat gangguan hingga ketingkat gen. Namun, sepertinya memang harus ada kejadian luar biasa agar sebuah masalah besar dianggap besar, untuk kemudian dilupakan lagi saat semua orang sudah menganggapnya biasa. Area Tambang PETI di Kabupaten Bengkayang Bicara tentang kejadian besar terkait PETI, sekitar setengah bulan lalu telah terjadi sebuah bencana yang bisa dikatakan cukup besar. Saya sendiri sempat mendatangi tempat kejadian perkara pada tanggal 29 Agustus 2015 lalu. Sudah setengah bulan lewat, mungkin agak kadaluarsa ceritanya, t