Kota Tua Jakarta, menurut saya adalah tempat paling menyenangkan di Jakarta. Jadi rasanya rugi sekali kalau sedang jalan-jalan ke Jakarta tidak sempat mengunjungi kawasan kota lama ini. Kawasan yang memiliki nilai sejarah yang sangat tinggi, tidak hanya bagi warga Jakarta, tetapi juga bagi seluruh Bangsa Indonesia. Kenapa demikian? Alasan utamanya adalah karena kawasan ini adalah pusat kendali belanda atas wilayah jajahannya di Nusantara. Di kawasan ini terdapat bangunan-bangunan bekas kantor-kantor VOC yang telah berumur ratusan tahun. Beberapa bulan yang lalu saya dan dinda mengunjungi kawasan Kota Tua Jakarta untuk mengikuti praktikum kuliah yang diasisteninya, dinda mengasisteni mata kuliah tentang lansekap budaya di jurusan arsitektur lansekap . Inilah salah satu alasan kenapa kami senang sekali dengan jurusan kuliah yang satu ini, banyak sekali acara jalan-jalannya. Kali itu adalah kali kedua kami kesana. Namun, saat pertama dulu kami hanya mengunjungi halaman museum Fat...